Lagi, Alumni 2015 Smansa Sinjai Salurkan Bantuan Di 2 Kecamatan

Sinjai, Sul-sel, Garuda Citizen– Ikatan Alumni Smansa Sinjai angkatan 2015 kembali melakukan bagi-bagi paket ramadhan dibeberapa titik yang ada di Kecamatan Sinjai Timur dan Kecamatan Sinjai Utara, Kabupaten Sinjai. Kamis, (21/5/2020).

Informasi yang berhasil dihimpun, kegiatan ini merupakan yang kedua kalinya IKA Smansa 2015 melakukan bagi-bagi sembako di bulan Ramadhan tahun ini.

Saat pembagian sembako berlangsung

Hal itu dijelaskan Julham, selaku inisiator kegiatan Ika Smansa Sinjai 2015 berbagi, menuturkan jika kegiatan ini diperuntukkan untuk warga yang kurang mampu.

“Hari kedua, kami sodorkan 50 paket bantuan sembako untuk warga kurang mampu yang ada di Kelurahan Biringere, Lappa dan satu kelurahan di Kecamatan Sinjai Timur setelah sehari sebelumnya juga ada 50 paket sembako telah disebar,” ujar Julham.

Lanjutnya, selain menyalurkan bantuan berupa paket sembako ia juga melakukan edukasi pencegahan dan penanganan Corona Virus Deases (Covid-19) kepada warga dengan membagikan selembaran kertas berisi ajakan perangi Corona.

Sebelum melakukan bagi-bagi ratusan paket sembako selama dua hari, alumni SMAN 1 Sinjai angkatan 2015 ini berhasil mengumpulkan dana hasil open donasi sejumlah 9,2 juta rupiah dan beberapa bahan pokok lainnya, seperti beras 30 kg.

Sementara penanggung jawab kegiatan, Irmansyah Farda menyampaikan jika kegiatan ini sebagai bentuk partisipasi alumni Smansa Sinjai angkatan 2015 membantu pemerintah daerah dalam menyalurkan bantuan ke warga terdampak Covid-19.

“Bantuan yang kami salurkan jangan dilihat dari nilainya tapi keikhlasan para donatur dan kerja-kerja ikhlas teman-teman, terbukti didua hari terakhir ini, kami turun kisaran 40 orang dalam penyaluran kesetiap titik yang telah didata dan disurvey,” jelasnya. (Editor)

Related posts

Puluhan Mahasiswa Fakultas Dan Dakwah Komunikasi (FDK) UIN Alauddin Makassar Mengikuti Seminar Kewirausahaan

CIPTAKAN KASELTIBCAR LANTAS YANG KONDUSIF, SAT LANTAS POLRES SINJAI RUTIN GELAR PATROLI MALAM HARI

Mahasiswa Magister Sosiologi UNHAS Lakukan Penelitian Di Masyarakat Cikoang