Berita Pemkab Sinjai

Tim Medis Sinjai Di Latih Cara Pengambilan Sampel Swab

SINJAI SUL-SEL, GARUDA CITIZEN– Dalam rangka melakukan percepatan penanganan Virus Corona (Covid-19), khususnya mendeteksi pasien terpapar, sejumlah tenaga medis di Kabupaten Sinjai mengikuti In House Training (IHT) atau pelatihan pengambilan sampel swab /PCR, Rabu (10/6/2020).

Pelatihan ini diikuti oleh dokter dan tenaga ahli teknologi laboratorium medik yang bertugas di Rumah Sakit, Puskesmas dan Laboratorium Kesehatan Daerah.

Pelatihan tersebut dipusatkan di Aula Pertemuan Dinas Kesehatan Sinjai dengan menghadirkan narasumber dari Balai Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit (BTKLPP) Makassar.

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan Sinjai drg. Farina Irfani mengungkapkan pelatihan ini bertujuan untuk memaksimalkan kapasitas tenaga kesehatan dalam penanganan covid-19 di Kabupaten Sinjai.

Mereka yang dilatih akan sangat membantu tenaga kesehatan yang sudah ada serta mempercepat proses pengambilan swab.

“Jadi mereka yang dilatih ini diharapkan untuk bisa melakukan pengambilan sampel covid-19,” ungkapnya.

Apalagi sambung drg. Arin sapaanya bahwa selama ini hanya petugas di Rumah Sakit yang dapat melakukan pengambilan sampel swab. Sehingga dengan adanya pelatihan ini tentu akan menambah sumber daya dalam melakukan penanganan Covid-19.

“Karena itu, kami berharap seluruh peserta agar memanfaatkan pelatihan ini karena tugas kita berat dalam menangani covid, semoga ilmu yang didapatkan hari ini dapat diterapkan ditempat tugas masing-masing,” tandas drg. Arin.

(Kominfo)

Related posts

Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Gelar Seminar Program Kerja!

Fadel Muhammad

Bupati Sinjai Gandeng Alumni dan Konjen Australia Bangkitkan Sektor Wisata di Sinjai!!

Fadel Muhammad

11 Tenaga GTK Berprestasi Nasional 2019 Ikuti Kegiatan Benchmarking di Turki, Berikut Tujuannya:

Fadel Muhammad

Leave a Comment

one + 8 =